Sungai Tamborasi difoto menggunakan kamera dengan angle 360 derajat. FOTO SUNGAI TAMBORASI Oleh Turgo.idDiposting pada 10 Juni 20217 Oktober 2022 Sungai Tamborasi difoto menggunakan kamera dengan angle 360 derajat. Tamborasi merupakan sungai terpendek di dunia yang berbatasan langsung dengan pantai. Terletak di Desa Tamborasi Kecamatan Iwoimendaa, Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara. Sungai Tamborasi lebarnya 15 meter. Hulunya hanya berjarak 20 meter dari hilir yang langsung bermuara ke laut. Di sini wisatawan bisa menikmati dua destinasi sekaligus, sungai dan pantai. Air sungai Tamborasi berwarna hijau jernih. Satu sisi sungai ini dihiasi tebing dan pepohonan yang rindang, sisi lainnya berbatasan langsung dengan pantai berpasir. Air di sungai terasa dingin dan segar, sedangkan air pantai justru terasa hangat. Di lokasi ini tersedia berbagai fasilitas umum bagi pegunjung, mulai dari lahan parkir yang luas dan aman, tempat makan, tempat ibadah, warung makan, hingga gazebo untuk bersantai. Menurut mitos warga lokal setempat, jika pengunjung mengikatkan tali ke akar-akar pohon yang berada di pinggiran sungai, diyakini jodoh akan segera datang. Sedangkan bagi yang sudah memiliki pasangan, nantinya hubungan keduanya akan tetap terjaga dan lebih harmonis. Galeri FOTO SUNGAI TAMBORASI Sebarkan ini:Posting terkait:FOTO KERAJINAN MOORUFOTO DANAU NAPABALEFOTO GUA LIANGKABORICerita & Tips Wisata Lainnya Mendorong Bahasa Indonesia Bagi Warga Negara Asing di Konawe