TURGO ID – Saat berwisata dengan perjalanan yang cukup, tak semua orang bisa melewatinya dengan nyaman. Sebagian orang saat perjalanan jauh mengalami mabuk sebelum sampai di tempat tujuan.
Agar tak mabuk selama perjalanan, TURGO ID merangkum dari berbagai sumber tips untuk Anda.
1. Makan secukupnya
Saat hendak melakukan perjalanan yang tak boleh dilewatkan yakni mengisi perut. Konsumsilah makanan (bukan kudapan) secukupnya beberapa saat sebelum berangkat.
2. Konsumsi obat antimabuk
Mengonsumsi obat anti mabuk beberapa saat sebelum perjalanan merupakan salah satu pilihan yang baik jika tak memiliki pantangan terhadap obat yang diminum.
3. Konsumsi permen
Mengonsumsi permen saat perjalanan juga dapat menghindarkan dari mabuk perjalanan. Bisa mencoba rasa mint atau jahe agar badan terasa segar.
4. Hindari menatap gawai
Selama dalam perjalanan hindari menatap gawai terlalu lama, apalagi untuk bermain atau nonton. Menatap gawai terlalu lama dapat membuat lebih cepat merasa mabuk.
5. Hindari membaca buku
Seperti halnya gawai, buku juga tak dibaca selama perjalanan. Posisi membaca buku dapat membuat mabuk perjalanan.
6. Pastikan sirkulasi udara baik
Udara pengap membuat cepat mual. Untuk itu dalam perjalanan yang perlu juga diperhatikan agar tak mabuk yakni sirkulasi udara di tempat kita duduk. Pastikan tempat kita duduk memiliki sirkulasi udara yang baik, sehingga dapat menghirup udara segar.
7. Hindari tempat duduk yang guncangannya keras
Bagi yang tak biasa dengan guncangan atau ayunan kendaraan, kondisi ini juga membuat cepat mabuk perjalanan. Untuk itu, yang tak biasa dengan kondisi ini hindari duduk di posisi yang rawan guncangan seperti di tempat duduk bagian belakang.
8. Tidur selama perjalanan
Langkah yang banyak diambil untuk menghindari mabuk perjalanan dengan tidur selama perjalanan. Namun dengan begini tidak dapat menikmati pemandangan sepanjang perjalanan.
Demikian 8 tips menghindari mabuk perjalanan saat menuju ke tempat wisata. Semoga bermanfaat.