TURGO ID – Sungai merupakan salah satu spot wisata yang menarik dikunjungi saat musim panas. Meski demikian, tetap perlu waspada dengan segala kondisi yang ada saat berwisata di sungai.
Berikut TURGO ID merangkum dari berbagai sumber tips aman berwisata di sungai.
1. Mencari tahu informasi tentang sungai yang akan dikunjungi
Mencari informasi tentang sungai yang akan dikunjungi sangat penting agar mengetahui kondisi di sana. Informasi yang dicari berupa aktivitas di sana, kondisi sungai terkait kedalaman dan arus sungai, dan keamanan sungai misalnya terkait hewan air.
2. Senantiasa memperhatikan cuaca
Memperhatikan cuaca saat berwisata di sungai sangatlah penting. Saat terjadi hujan di hulu sungai, debit dan arus air akan berdampak juga hingga ke hilir. Debit dan arus air karena hujan sangat berbahaya bagi wisata di sungai. Jika hujan terjadi, segera tinggalkan sungai untuk menghindari bahaya yang tak diinginkan.
3. Membawa krim anti-matahari
Intensitas tinggi terkena matahari saat berwisata di sungai dapat berpengaruh terhadap kulit. Untuk itu, membawa krim anti-sinar matahari untuk melindungi kulit.
4. Mengawasi anak-anak secara ketat
Saat berwisata di sungai dengan anak, mengawasinya dengan ketat juga menjadi sebuah keharusan. Ingatkan mereka sebelum berangkat terkait keamanan wisata di sungai.
5. Tidak membuang sampah di sungai
Saat berwisata di sungai, jangan mengotorinya dengan membuang sampah. Ini juga sebagai bentuk dukungan menjaga dan melestarikan alam.
Itu dia 5 tips aman berwisata di sungai. Semoga bermanfaat.