TURGO.ID – Mangrove atau Bakau berfungsi sebagai benteng alami yang melindungi pesisir dari erosi. Sebab akar-akarnya kuat, membantu menjaga stabilitas tanah di sekitar garis pantai. Lingkungan pun menjadi hijau dan segar.
Secara ekologis, hutan Mangrove menjadi habitat atau tempat hidup, berlindung, mencari makan, atau berkembang biak binatang-binatang laut. Tumbuhan ini juga menghasilkan oksigen cukup banyak.
Karena fungsi itulah, Divisi Humas Polri melaksanakan aksi tanam Mangrove serentak di seluruh Indonesia dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun ke-72, Jumat (13 Oktober 2023). Bidang Humas Polda Sulawesi Tenggara ikut menyelenggarakan acara tersebut bersama insan pers di kawasan by pass Kota Kendari Sultra, Jumat pagi.
Kabid Humas Polda Sultra, Kombes Pol Ferry Walintukan SIK mengatakan, aksi ini bertujuan menjaga Kota Kendari tetap hijau, asri dan terhindari dari abrasi pantai. Penanaman pohon dilaksanakan juga di semua Polres se-Sultra oleh personil Bidang Humas.
“Target kita 1000 pohon yang tertanam dalam rangka merayakan HUT Humas Polri, khusus untuk Sultra,” kata Ferry usai penanaman pohon secara simbolis.
Ikut dalam kegiatan ini puluhan wartawan dari berbagai media cetak, elektronik, dan siber. Hadir pula perwakilan asosiasi media, organisasi pers, serta pimpinan media.
Editor: Gugus Suryaman